Jumat, 14 Januari 2011

Sehebat Apakah Mobil Kepresidenan Indonesia?


Sejak awal tahun 2009, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menggunakan Mercedes-Benz S600L model W221. Dengan lisensi plat RI 1, apa kehebatannya?

Mobil ini merupakan kendaraan lapis baja dengan tingkat resistensi Eropa B6/B7. Mercedes-Benz ini tahan terhadap senjata militer standar dan memberikan perlindungan terhadap fragmen yang muncul dari granat tangan, serta bahan peledak lainnya.


Fitur keamanan tambahan termasuk ban run-flat, tanki bahan bakar 90L dan sistem pemadam kebakaran otomatis. Selain itu, mobil ini juga menggunakan ban Michelin PAX 245-700 R470 AC, sistem pengaturan udara segar darurat, sistem kontrol pneumatik darurat untuk membuka jendela (beroperasi secara tersendiri dari sistem elektronik), serta Panic Alarm System tambahan.

Selain itu, ada pula kamera belakang, kaca depan dan jendela depan yang tahan panas, sistem adjutable doorhold yang digunakan di keempat pintu, di pintu belakang yang dapat ditarik dan menutup secara otomatis, serta tirai belakang listrik.

Kendaraan ini memiliki kecepatan puncak 210 kilometer / jam dengan GVW 4.200 kilogram.
Mobil Presiden SBY ini juga memiliki pengatur komponen suspensi dan tubuh mobil, sebuah penjepit tambahan (strut tower brace) antara suspensi depan dan dua bahan tambahan di bagian belakang untuk melengkapi suspensi udara yang lebih besar.(Inilah.com)

Kekuatan Raksasa Militer Indonesia Tahun 1960



kekuatan militer Indonesia adalah salahsatu yang terbesar dan terkuat di dunia. Saat itu, bahkan kekuatan Belanda sudah tidak sebanding dengan Indonesia, dan Amerika sangat khawatir dengan perkembangan kekuatan militer kita yang didukung besar-besaran oleh teknologi terbaru Uni Sovyet.

1960, Belanda masih bercokol di Papua. Melihat kekuatan Republik Indonesia yang makin hebat, Belanda yang didukung Barat merancang muslihat untuk membentuk negara boneka yang seakan-akan merdeka, tapi masih dibawah kendali Belanda.

Presiden Sukarno segera mengambil tindakan ekstrim, tujuannya, merebut kembali Papua. Sukarno segera mengeluarkan maklumat "Trikora" di Yogyakarta, dan isinya adalah:
1. Gagalkan pembentukan negara boneka Papua buatan kolonial Belanda.
2. Kibarkan Sang Saka Merah Putih di seluruh Irian Barat
3. Bersiaplah untuk mobilisasi umum, mempertahankan kemerdekaan dan kesatuan tanah air bangsa.


Berkat kedekatan Indonesia dengan Sovyet, maka Indonesia mendapatkan bantuan besar-besaran kekuatan armada laut dan udara militer termaju di dunia dengan nilai raksasa, US$ 2.5 milyar. Saat ini, kekuatan militer Indonesia menjadi yang terkuat di seluruh belahan bumi selatan.

Kekuatan utama Indonesia di saat Trikora itu adalah salahsatu kapal perang terbesar dan tercepat di dunia buatan Sovyet dari kelas Sverdlov, dengan 12 meriam raksasa kaliber 6 inchi. Ini adalah KRI Irian, dengan bobot raksasa 16.640 ton dengan awak sebesar 1270 orang termasuk 60 perwira. Sovyet, tidak pernah sekalipun memberikan kapal sekuat ini pada bangsa lain manapun, kecuali Indonesia. (kapal-kapal terbaru Indonesia sekarang dari kelas Sigma hanya berbobot 1600 ton).






Angkatan udara Indonesia juga menjadi salah satu armada udara paling mematikan di dunia, yang terdiri dari lebih dari 100 pesawat tercanggih saat itu. Armada ini terdiri dari :

1. 20 pesawat pemburu supersonic MiG-21 Fishbed.
2. 30 pesawat MiG-15
3. 49 pesawat tempur high-subsonic MiG-17.
4. 10 pesawat supersonic MiG-19.


Indonesia juga memiliki armada 26 pembom jarak jauh strategis Tu-16 Tupolev (Badger A dan B). Ini membuat Indonesia menjadi salahsatu dari hanya 4 bangsa di dunia yang mempunyai pembom strategis, yaitu Amerika, Rusia, dan Inggris. Pangkalannya terletak di Lapangan Udara Iswahyudi, Surabaya.

Bahkan China dan Australia pun belum memiliki pesawat pembom strategis seperti ini. Pembom ini juga dilengkapi berbagai peralatan elektronik canggih dan rudal khusus anti kapal perang AS-1 Kennel, yang daya ledaknya bisa dengan mudah menenggelamkan kapal-kapal tempur Barat.

Indonesia juga memiliki 12 kapal selam kelas Whiskey, puluhan kapal tempur kelas Corvette, 9 helikopter terbesar di dunia MI-6, 41 helikopter MI-4, berbagai pesawat pengangkut termasuk pesawat pengangkut berat Antonov An-12B. Total, Indonesia mempunyai 104 unit kapal tempur. Belum lagi ribuan senapan serbu terbaik saat itu dan masih menjadi legendaris sampai saat ini, AK-47.

Ini semua membuat Indonesia menjadi salasahtu kekuatan militer laut dan udara terkuat di dunia. Begitu hebat efeknya, sehingga Amerika di bawah pimpinan John F. Kennedy memaksa Belanda untuk segera keluar dari Papua, dan menyatakan dalam forum PBB bahwa peralihan kekuasaan di Papua, dari Belanda ke Indonesia adalah sesuatu yang bisa diterima.

7 Alasan Anda Perlu Makan Telur


Telur itu sungguh lezat, terutama bagian kuning telurnya. Tak heran bila orang senang mengolah telur menjadi lauk teman makan nasi. Selain lezat, telur ternyata juga menyimpan berbagai manfaat untuk kesehatan. Bila Anda masih ragu untuk mengonsumsi telur karena khawatir kolesterol naik, ada tujuh hal yang bisa Anda pertimbangkan lagi:


1. Sumber protein. Telur sumber protein yang alami, bahkan merupakan satu dari protein berkualitas tertinggi. Bahan makanan ini menyediakan semua asam amino yang diperlukan oleh tubuh kita.

2. Sumber energi. Butuh sarapan kilat? Ambil saja telur rebus. Penelitian menunjukkan bahwa mengonsumsi makanan berprotein tinggi untuk sarapan, seperti telur, bisa membantu Anda merasa lebih berenergi dan lebih kenyang sepanjang hari. Manfaat sarapan sendiri juga untuk memperbaiki memori dan meningkatkan konsentrasi.

3. Telur itu ekonomis. Bila dirata-rata, per butir telur harganya hanya Rp 1.200-Rp 1.400. Artinya, jauh lebih murah daripada bahan makanan berprotein tinggi lain per porsinya.

4. Telur baik untuk jantung. Penelitian yang telah dilakukan selama lebih dari 30 tahun menyimpulkan bahwa orang dewasa yang sehat bisa menikmati telur tanpa memengaruhi risiko penyakit jantung.

5. Gampang dimasak. Hanya dengan direbus, dibuat telur mata sapi, atau telur dadar, Anda bisa mendapatkan sarapan yang lezat. Waktu memasaknya tak lebih lama daripada jika Anda membuat sereal atau oatmeal.

6. Baik untuk perkembangan janin. Telur merupakan sumber kolin, nutrisi penting untuk perkembangan janin dan bayi. Ibu hamil yang mendapatkan cukup kolin dalam menu makanannya bisa membantu mengurangi risiko cacat lahir tertentu pada bayi, dan mendukung perkembangan otak dan memorinya.

7. Mengandung vitamin dan mineral. Sebutir telur memiliki 13 vitamin dan mineral penting dalam jumlah yang bervariasi. Sebutir telur juga hanya mengandung 70 kalori. Jadi selama tak dikonsumsi berlebihan, telur aman dikonsumsi setiap hari.

Kecanggihan Cadillac One, Mobil Kepresidenan Amerika Serikat


Cadillac one adalah mobil dinas Presiden Obama. Mobil ini didesain dan dikembangkan oleh para spesialis yang menggunakan standar keamanan tertinggi, termasuk tahan dari serangan roket dan bahan kimia, mengingat kendaraan ini bisa jadi merupakan sasaran utama bagi target pembunuhan. Ilustrasi Cadillac One di bawah ini setidaknya menjelaskan berbagai fungsi dan kelebihan yang dimiliki kendaraan ini.


Harga: 300 ribu poundsterling atau sekitar Rp 4,2 miliar
Lebar: 18 feet atau 5,5 m
Tinggi: 5 feet 10 inchi atau 1,8 m
Mesin: 6,5 liter
Bahan bakar: Diesel
Konsumsi bahan bakar: sekitar 8 mil per galon atau 3,4 km per liter
Kecepatan maksimum: 60 mph atau sekitar 97 km/ jam
Akselerasi 0-60 mph: 15 detik.

Casis
Dibuat dari pelat baja lima inchi yang didesain untuk bisa tahan dari bom yang diletakkan di bagian bawah mobil.

Bodi
Kombinasi dari baja, aluminium, titanium, dan keramik yang akan tahan dari tembusan berbagai macam proyektil.

Supir
Supir kepresidenan telah dilatih oleh CIA untuk bisa mengendarai kendaraan dalam berbagai keadaan genting.

Kaca Depan
Bisa menahan peluru penembus perisai (peluru yang didesain bisa menembus tank), merupakan satu-satunya kaca yang bisa dibuka agar supir tetap bisa membayar tol atau berkomunikasi dengan agen secret service yang berada di sekeliling mobil.

Pintu
Pintu lapis baja setebal delapan inchi dengan bobot seberat pintu kabin pesawat jet Boeing 757.

Kompartemen Supir
Dilengkapi dengan steering wheel standar, sistem penjejak GPS dan sistem komunikasi yang terintegrasi pada dasbor.

Ban
Terbuat dari bahan kevlar yang dilengkapi dengan sabuk baja, sehingga antirusak dan tahan bocor. Walaupun diledakkan, ban akan tetap kuat sehingga mobil akan tetap bisa melarikan diri dari serangan.

Aksesoris Pertahanan
Dilengkapi dengan kamera-kamera night vision, shotgun, maupun kanon gas air mata. Mobil juga menyediakan cadangan darah presiden, bila sewaktu-waktu ia membutuhkan transfusi darah darurat.

Kompartemen Belakang
Bisa memuat empat penumpang dan dipisahkan dengan partisi kaca yang hanya bisa dinaik turunkan oleh Presiden Obama. Jendelanya lebih bear daripada kendaraan kepresidenan sebelumnya. Tombol Panic Button juga disediakan bila sewaktu-waktu Presiden meminta pertolongan.

Kursi Belakang
Kursi Obama, memiliki berbagai fitur termasuk desktop yang bisa dilipat, komputer laptop, saluran WiFi, ponsel satelit, dan sambungan langsung kepada wakil presiden dan Pentagon

Tangki Bensin
Dilapis baja dan didesain khusus dengan foam yang mencegahnya dari meledak walaupun dihajar langsung oleh tembakan atau sejenisnya.

Boot
Menyediakan suplai oksigen dan sistem pemadaman kebakaran.

Sabtu, 08 Januari 2011

Ini Dia Rata-rata Gaji Pekerja IT di Indonesia

 
 
 
JAKARTA, KOMPAS.com — Banyak faktor yang bisa menjadi penyebab kenapa rata-rata gaji para pekerja teknologi informasi (IT) di Indonesia terendah dibandingkan dengan Malaysia, Thailand, atau Filipina. Namun, hasil survei IT Salary Benchmark yang dilakukan ZDNet Asia dari September 2009 hingga November 2010 setidaknya bisa menjadi acuan.
Sudah layakkah gaji yang Anda terima sekarang? Apakah masih rata-rata, terlalu rendah, atau sudah jauh lebih tinggi dibandingkan dengan sesama pekerja IT lainnya? ZDNet Asia melaporkan hasil survei gaji rata-rata pekerja IT berdasarkan skill IT dan jenis pekerjaan sesuai pengalaman kerja dan jenis industrinya.
Survei dilakukan terhadap 1.269 pekerja IT di berbagai sektor dengan jenis pekerjaan dan kemampuan bermacam-macam. Di antara mereka, seorang pekerja yang menduduki jabatan IT management di industri media, marketing, dan sales menduduki posisi tertinggi dengan gaji rata-rata Rp 144,3 juta per tahun.
Jika dilihat dari pengalaman kerja dan skill, seorang konsultan IT yang berpengalaman lebih dari 10 tahun punya gaji rata-rata paling tinggi, yakni Rp 150 juta per tahun.
Berikut dua tabel hasil survei gaji rata-rata pekerja IT di Indonesia. Tabel lebih lengkap dapat dilihat di situs web ZDNet Asia.
Normal 0 false false false MicrosoftInternetExplorer4 st1-:*{behavior:url(#ieooui) } /* Style Definitions */ table.MsoNormalTable {mso-style-name:"Table Normal"; mso-style-parent:""; font-size:10.0pt;"Times New Roman"; mso-fareast-"Times New Roman";}
Average Annual Salary by IT Skills and Years of Experience (IDR)
IT Skills Years of Experience
Less than 5 years
5-10 years More than 10 years
Application Development
41,076,430 72,387,596 122,961,017 Desktops/Software 35,720,809 74,072,867 106,737,714 Operating Systems 37,270,661 66,445,100 99,637,087 Servers/Networking 36,320,145 69,316,628 103,453,108 Web Development 41,045,231 67,485,390 - Systems Administration
33,900,526 71,492,724 94,171,898 Database Management 36,974,578 63,845,642 96,427,356 Enterprise Applications 45,473,952 81,323,387 132,138,799 Consulting/Business Services
- - 150,089,767 IT Security 36,177,730 70,119,467 100,871,814 Infrastructure Management
43,940,123 74,762,226 107,727,611   Average Annual Salary by Job Function and Years of Experience (IDR)
Job Function Years of Experience
Less than 5 years
5-10 years More than 10 years
IT Management 58,820,000 107,015,640 147,184,571 Project Management 50,892,711 79,458,411 123,603,319 Systems Development 29,700,272 48,609,464 70,562,370 Communications 42,046,296 46,989,765 89,507,826 Support 28,949,753 49,980,270 55,341,901 Administration 38,411,585 59,533,839 54,903,806 Other IT Professionals
35,640,984 71,227,769 70,927,513 Overall 37,280,311 69,753,784 109,768,146

Waspada Banjir Lahar Dingin dari Merapi

Banjir lahar dingin mengancam kawasan sekitar sungai. Batu sebesar minibus. Rumah terbenam


VIVAnews –Merapi sudah tenang. Tak ada lagi awan panas. Kampung-kampung yang Oktober lalu rata dilumat wedhus gembel, kini ramai dikunjung pelancong. Mereka berfoto di lokasi itu, lalu menyimpannya sebagai kenangan.
Tapi warga masih diminta waspada. Sebab ancaman belum seluruhnya  pergi.  Dan kali ini ancaman itu datang dalam bentuk banjir lahar dingin. Rabu, 5 Januari 2011, misalnya, banjir lahar dingin itu menggulung dari Merapi, lalu menerjang Dusun Gempol. Dusun itu terletak di Desa Jumoyo, Kecamatan Salam, Magelang Jawa Tengah.
Banjir itu bukan saja membawa lahar, tapi juga batu-batu berukuran raksasa.  Pada banjir lahar dingin, Senin 3 Januari 2011, batu-batu besar seukuran minibus menghantam wilayah-wilayah di sekitar kali Opak, Sleman, Yogyakarta.
Lahar dingin yang menyapu hari Rabu lalu, menghantam jembatan di Salam, hingga ambruk. Jalur Magelang- Yogyakarta putus. Rumah-rumah warga di sekitar sungai terbenam. Bukan oleh air, tapi lumpur dan pasir yang memadat.
Air bah juga menghayutkan kendaraan. Material vulkanik yang memadat menyumbat sungai, menyebabkan aliran lahar dan air berbelok ke kebun dan kampung. Itu adalah banjir lahar terbesar sejak Merapi meletus pada tahun 2010.
Gawatnya, belum semua material erupsi Merapi,  yang jumlahnya diperkirakan 30 juta meter kubik, sudah turun. “Estimasi saya baru 10 persen material yang terbawa banjir. Masih banyak di puncak,” kata Kepala Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kegunungapian (BPPTK), Subandriyo, saat dihubungi VIVAnews.com, Jumat, 7 Januari 2011.
Subandriyo mengingatkan bahwa bukan tak mungkin banjir lahar yang lebih besar akan terjadi.
Itu sebabnya, usai memantau aktivitas Merapi, semua petugas BPPTK kini mengawasi ancaman banjir lahar dingin. Tak cuma di lereng, semua sungai yang berhulu di kaki Merapi berpotensi banjir lahar. Apalagi material vulkanik saat ini telah memenuhi aliran sungai. “Sudah over,” kata Subandriyo. Jadi, upaya pengerukan dan pembuatan tanggul harus segera dilakukan.
Yang juga mendesak dan harus diutamakan adalah keselamatan penduduk di bantaran sungai. Saat peringatan dini muncul, warga tak punya pilihan, harus menghindar dari daerah aliran sungai, juga wilayah yang dijangkau luapan banjir.
Dari catatan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), berdasarkan data curah hujan selama lebih satu dekade terakhir diketahui kawasan Kaliurang – lereng Merapi -- terjadi rata-rata curah hujan bulanan mencapai 508 milimeter pada bulan Januari dan 514 milimeter pada bulan Februari.
Tingginya curah hujan pada bulan-bulan tersebut menunjukkan bahwa puncak musim hujan di puncak Merapi terjadi bulan Januari dan Februari pada setiap tahunnya. Itu artinya dalam dua bulan ini, banjir lahar dingin sangat mungkin mengancam.
Belajar dari Kolombia
Ahli dari BMKG, Daryono mengingatkan bahwa  jangan pernah remehkan ancaman banjir lahar dingin. Sebab, lanjutnya, sejarah  mencatat bahwa banjir lahar tak kalah mematikan dari erupsi gunung berapi. Salah satu contoh bencana banjir lahar paling merusak di dunia adalah banjir lahar pasca erupsi Gunung Nevado del Ruiz di Kolombia tahun 1985.

Kala itu, dalam waktu empat jam setelah letusan, yang disusul hujan deras, lahar meluncur deras sejauh 100 kilometer.  Malapetaka pun terjadi: lebih dari 23.000 orang tewas, sekitar 5.000 orang terluka, dan lebih dari 5.000 rumah hancur di sepanjang Chinchina, Guali, dan Sungai Lagunillas.

Kerusakan paling parah menimpa Kota Armero yang berlokasi di mulut ngarai Lagunillas Rio. Tiga perempat dari 28.700 penduduk kota tewas secara tragis akibat banjir lahar pada 13 November 1985.

Peristiwa mengerikan ini selanjutnya dikenang sebagai tregedi Armero-Chinchina. Ini bencana banjir lahar paling mematikan yang tercatat dalam sejarah. "Ini adalah fakta bahwa dampak banjir lahar justru bisa lebih berbahaya daripada erupsi gunung api itu sendiri," kata Daryono, dalam makalah yang dimuat situs BMKG.

Contoh lain adalah bencana banjir lahar di Gunung Pinatubo,  Filipina. Sejak meletus tahun 1991, banjir lahar telah menghancurkan 100 ribu rumah di lereng dan dataran kaki gunung itu.
Oleh karenanya, lanjut Daryono, perlu dikembangkan upaya mitigasi banjir lahar Merapi: peringatan dini banjir lahar, berupa sistem monitor dan warning banjir lahar.
Peralatan yang dinilai penting, selain sinyal transmisi dan kamera CCTV yang sudah terpasang di beberapa titik di Merapi, adalah beroperasinya sistem pemantau curah hujan otomatis yang dipasang di puncak Merapi. Alat ini mampu memantau tingginya intensitas curah hujan secara telematri, realtime dan terintegrasi di pusat pemantauan.
Instrumen peringatan dini lain yang perlu dipertimbangkan adalah sistem monitor aliran lahar yang dapat mendeteksi vibrasi tanah saat terjadi rayapan banjir lahar. “Seluruh sistem ini memungkinkan memberi peringatan dini untuk menekan sekecil mungkin kerugian baik harta maupun jiwa penduduk di sekitar jalur sungai yang berhulu di puncak Merapi.”
Apalagi, untuk menghabiskan deposit material vulkanik hasil erupsi dibutuhkan waktu tiga hingga empat musim hujan.
• VIVAnews